Keindahan Kelok Sembilan memang sangatlah menawan. Bukan saja karena bangunan Jembatannya yang unik dan kokoh. Akan tetapi Jembatan Kelok Sembilan yang terletak sekitar 30 km sebelah timur Kota Payakumbuh, Sumatera Barat ini juga menyajikan keindahan alam berupa perbukitan dari Cagar Alam Air Putih dan Cagar Alam Harau.
SEJARAH KELOK SEMBILAN
Sebenarnya Kelok Sembilan ini sudah dibangun sejak masa kolonial Belanda yaitu pada tahun 1908 dan selesai pada tahun 1914. Dengan ukuran panjang tidak lebih dari 300 meter dengan lebar jalan 5 meter dan tinggi sekitar 80 meter. Namun, karena semakin lama kendaraan yang melintasi Jembatan Kelok Sembilan ini semakin padat membuat jalannya menjadi sempit.
Apalagi dengan tikungannya yang tajam kerap menyulitkan kendaraan bermuatan besar melintas karena tidak kuat menanjak sehingga seringkali menyebabkan kemacetan panjang. Padahal Jembatan ini merupakan jalur utama Sumatera Barat-Riau. Biasanya waktu tempuh kota Payakumbuh ke Pekanbaru sekitar 4 jam, karena kemacetan ini bisa menjadi 6 jam lebih.
Dengan alasan itulah ada usulan untuk membuat Jembatan baru. Ternyata disetujui oleh pemerintah pusat. Sehingga pada tahun 2003 jembatan ini mulai dikerjakan dan selesai dalam kurun waktu 10 tahun. Jembatan Kelok Sembilan ini diresmikan pada tahun 2013 oleh Presiden Republik Indonesia Bapak Susilo Bambang Yudhoyono.
Jembatan ini membentang meliuk-liuk menyusuri dua dinding bukit terjal ini memiliki panjang keseluruhan jembatan dan jalan yang dibangun adalah 2.537 meter, terdiri dari enam jembatan dengan panjang 959 meter dan jalan penghubung sepanjang 1.537 meter. Memiliki ruas jalan selebar 12,5 meter dengan tinggi tiang-tiang beton bervariasi mencapai 58 meter.
Tidak hanya untuk melintas, Jembatan ini juga dijadikan tempat wisata. Padahal ada larangan untuk berhenti di sepanjang jembatan. Tapi entah kena banyak sekali tenda-tenda tempat peristirahatan di sana. Jadi larangan tersebut banyak yang tidak mengindahkannya. Termasuk kami. Hehehe… Tapi tenang, syukurnya mobil-mobil yang berhenti dan tenda yang ada di pinggir jembatan tidak mengganggu lalu lintas kendaraan yang melintasi jembatan Kelok Sembilan ini.
MENIKMATI KEINDAHAN KELOK SEMBILAN
Saya merasa bersyukur, inilah salah satu nikmatnya kehidupan nomaden yang kami jalani. Kami bisa berkunjung dan melihat langsung keindahan Kelok Sembilan ini yang dulu kami hanya bisa melihatnya di televisi ataupun dunia maya.
Perdana melalui ini Jembatan Kelok Sembilan ini sekitar bulan Oktober 2019 lalu saat paksu sedang ada tugas di Payakumbuh dan kami diajak serta. Namun, sayangnya kami tidak sempat singgah karena waktunya rada mepet. Ya, namanya juga ikut suami kerja.
Nah, kedua kalinya kami akhirnya bisa berhenti di atas Jembatan Kelok sembilan ini. Bedanya saat ini kami benar-benar pergi untuk liburan. Pak suami memang sengaja mengajak kami liburan ke Bukit Tinggi dan Payakumbuh. Karena saat itu nenek dan Pakcik (adik bungsu saya) AuRa sedang mengunjungi kami di Pekanbaru. Namun, mengingat Pekanbaru tidak terlalu banyak tempat wisata. Jadi lebih baik ke Sumatera Barat yang bukan rahasia lagi yang memiliki tempat wisata yang sangat indah nan menawan.
Kami berhenti di Jembatan selain ini ke kamar mandi, juga sengaja untuk beristirahat setelah menempuh sekitar 3 jam perjalanan. Kami memilih tenda yang tidak terlalu ramai tapi memiliki spot foto yang cakep. Cuaca payakumbuh yang adem memang sangat cocok dengan segalas teh dan kopi sambil menikmati keindahan berbukitan yang mengelilingi Jembatan Kelok sembilan ini.
Tentunya kami tidak menyia-nyiakan untuk mengabadikan perjalanan kami itu dengan berfoto di Jembatan Kelok Sembilan ini. Terlebih lagi pemandangan alam dan artitektur Jembatan Kelok sembilan ini kata anak milenia tuh instagrammable banget.
So, jika kalian sedang berkunjung ke Sumatera Barat ataupun Riau. Yuk, mampir ke Jembatan Kelok Sembilan ini. Jembatan unik dan menawan asli karya anak bangsa. Kunjungi juga destinasi wisata di Sumatera Barat yang sangat mempesona. Ada Jam Gadang dan Lobang Jepang di Bukit Tinggi, Istana Baso Pagaruyung dan Air Terjun Lembah Anai di Batu Sangkar, dan destinasi wisata lainnya.
14 Komentar. Leave new
Cantik ya. Lokasinya wajib dikunjungi jika melintasi rutenya. Atau memang mengagendakan ke sana. ?
Dah sampe sana aja ya kak, aq pun cita2 jg ke padang lewati kelok2 ini, tujuannya ke desa nagari hehe
Saya pernah ke kelok sembilan ini
Emang cakeppp. Dulu blm ada tpt spot foto, skrg udah ada yaaa
Makin kece
udah ada love2 nya yakan kaks dsana sekarang. dulu kala waktu awak kesana belom ada. tebing pembatas jalannya pun dulu tak di cat gtu. ah meski update ke sana lg cemnya ini. tfs kak di.
Saya sudah lama pengen kesana ke jembatan kelok sembilan..namun belum pernah kesmpaian.. mudah mudahan suatu saat bisa main main ke sumatera barat dan singgah di jembatan kelom sembilan
Masyaallah, masih punya ibu yang sehat walafiat ya Dyah,, bisa dibawa jalan2 bareng… enaknyaa… almarhum mama kk pun tukang jalan2 juga tuh haha
Alhamdulillah.. iya kak. Makanya mumpung ke Pekanbaru kami ajak beliau jalan-jalan
Ini salah satu jalan yang paling sering awak liat gambarnya kak di rumah makan Padang di Medan, hehehe
Saya blom pernah melintasi jembatan kelok sembilan ini mba dyah.
Pas saya masih sekolah di bkt, jembatannya blom mulai dibangunpun hihi
Moga2 saya jadi reuni sma tahun ini dan berkesempatan melintasinya
Awak kalau dengar kelok 9 kebayangnya muntah. Setiap Ada perjalanan dinas ke Padang Bukittinggi Dan sekitarnya dulu pas ngantor paling enggak Dua Hari hoyong mabok.. tapi indah ya
Lebaran 2018 saya di padang kak, tempat keluarga ayah. Nggk lupa kami rombongan mampir di jembatan fenomenal ini wkwk
Asik bisa makan2 jagung, foto2 jg
Macam di luar negeri gitu ya kak, keren tapi ngeri juga. Semoga suatu saat bisa melihat kelok sembilan dari dekat
Belum pernah akutu seumur hidup ngerasain kelok sembilan ini Bun. Interested sekali walaupun jadi rasa deg-degan ngebayangin sensasi berada diperjalanan melintasinya.
Btw, lebih enak dibawa jalan malam ya daripada siang?
Udah masuk wishlist jalan2 dari dulu, tapi belum punya kesempatan kesana mbak. Pengen keliling Sumatera Barat dan menikmati daerah wisatanya yang bagus2.