ROEMAH AURA berawal dari branding saya di Facebook dengan akun Dyah Ayu Novitasari saat menjadi pelapak buku anak dan parenting dan di akun itu juga saya membagikan kegiatan home education Auni dan Rais yang biasa saya singkat dengan AuRa dalam album PAUD AuRa (Pendidikan Anak Ummi Dyah).
Namun saya pikir menulis di media sosial itu kurang leluasa. Makanya ketika ada tetangga saya yang seorang blogger, saya meminta bantuan untuk dibuatkan blog juga. Bersyukur gayung bersambut ada komunitas Blogger Sumut yang membuka kelas belajar ngeblog gratis. Dari sanalah awal mulai saya serius menulis di blog ini.
Karena branding roemah AuRa sudah melekat dalam diri saya makan saya memutuskan untuk menggunakan nama tersebut untuk blog ini. Tulisan lengkap sudah pernah saya posting di sini. Dibandingkan menggunakan nama asli saya. Karena memang blog ini lebih banyak menceritakan kehidupan keluarga kami.

Di Roemah AuRa ini terdiri dari:
- Ummi > Dyah Ayu Novitasari
- Abi > Rama Doni
- Mbak > Delisha Shadrina Auni
- Mamas > Muhammad Rais Al-Fath
- Dedek > Muhammad Rasyid Al-Fatih
Di blog inilah kami berbagi kisah kami, sebagai bentuk kenang-kenangan dan semoga bisa memberi manfaat untuk orang lain.
Isi tulisan di dalam blog ini dominan membahas tentang ilmu Pengasuhan (parenting) dan keluarga serta cerita perjalanan hidup nomaden kami. Yang diselipin dengan kisah dan info lainnya.
